15 November 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

LAPAS KELAS llA BINJAI MENGIKUTIN RAPAT PERDANA INI arahan MENTERI IMIGRASI DAN PEMASYARAKATAN

1 min read

Binjai-blinkiss.id
Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Binjai Mengikuti arahan perdana dari Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan RI pasca pelantikannya pada Senin kemarin, Kalapas Binjai bersama jajaran mengikuti kegiatan tersebut secara virtual melalui Aplikasi Zoom Meeting di Aula Lapas Binjai, Selasa (22/10/2024).

Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Silmy Karim membuka kegiatan tersebut dan dilanjutkan dengan arahan perdana Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Agus Andrianto kepada seluruh jajaran Imigrasi dan Pemasyarakatan seluruh Indonesia,

Secara singkat Agus mengingatkan tentang masa transisi pada kementerian Imigarsi dan Pemasyarakatan serta penekanan Presiden RI yang baru Prabowo subianto terkait 5 Poin Penting diantaranya :
1).Memastikan tidak adanya peredaran narkoba di Lapas,
2).Membangun ketahanan pangan dengan memberdayakan warga binaan,
3).Mengatasi permasalahan overcapacity,
4).Mempersiapkan Lapas Modern dan Lembaga Pendidikan yang layak,
5).Memperhatikan keselamatan pekerja migran,

“Saya rasa saya tidak perlu banyak berbicara karena kalian sdh lebih paham tentang apa yang menjadi tugas tanggung jawab kita bersama, mari kita wujudkan apa yang menjadi program pemerintah dalam masa transisi ini” Ucap agus

Meresponi arahan Menteri yang baru, Kalapas Binjai, Anton Setiawan mengingatkan jajarannya untuk tetap bekerja sesuai perintah yang ada dan cepat beradaptasi dalam masa transisi pasca pemecehan Kemenkumham menjadi 3 Kementerian, dirinya yakin bahwa kedepan Lapas Binjai bersama Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan bisa lebih focus pada setiap target kinerja yang telah ditetapkan

“Tetap bekerja sesuai koridor dan tupoksi masing-masing, adaptasi dengan masa transisi yang ada agar kita bisa mencapai tujuan bersama pada kementerian yang baru ini” Ucap Anton.(Jefrihrp)

KemenkumhamRI

KamiPASTI

menpanrb

KumhamPasti

KumhamSemakinPASTI

ditjenpemasyarakatan

kumhamsumut

lapasbinjai

rbkunwas

PemasyarakatanPastiBerdampak

Humasbergerakbersama

Facebook Comments Box
Translate »