15 Maret 2025

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Pj Gubernur Sumut Dorong Perumda Tirtanadi Tingkatkan Layanan Publik

Medan, BLINKISS – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara, Agus Fatoni, menekankan pentingnya peningkatan pelayanan Perusahaan Daerah Air Minum (Perumda) Tirtanadi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Hal ini disampaikan usai menunjuk Ewin Putra sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Tirtanadi melalui Surat Keputusan (SK) nomor 05/KPM-Perumda/XII/2024, yang resmi ditandatangani pada 9 Desember 2024.

“Perumda Tirtanadi harus fokus pada pelayanan terbaik. Pastikan jaringan air bersih berfungsi optimal, debit air mencukupi, dan layanan tidak terganggu. Pelayanan yang baik adalah prioritas utama,” ujar Fatoni, Selasa (10/12/2024).

Fatoni juga menyoroti pentingnya pemulihan infrastruktur, terutama perbaikan bron dan jaringan perpipaan di Sibolangit, Kabupaten Deli Serdang, yang sempat rusak akibat bencana tanah longsor. “Ini adalah langkah strategis untuk menjaga keberlanjutan pasokan air bersih bagi masyarakat,” tambahnya.

Lebih lanjut, Fatoni mengingatkan Perumda Tirtanadi untuk bersiap menghadapi peningkatan kebutuhan air menjelang Natal dan Tahun Baru. Ia meminta manajemen memastikan tidak ada gangguan pasokan air, terutama di rumah penduduk dan rumah ibadah.

Penyerahan SK kepada Ewin Putra dilakukan oleh Plt Sekda Sumut, Armand Effendy Pohan, dengan disaksikan Kepala Biro Perekonomian Pemprovsu, Popy M. Hutagalung, dan Sekretaris Dewan Pengawas Perumda Tirtanadi, Silmi.

Dengan kepemimpinan baru ini, Fatoni berharap Tirtanadi dapat terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas layanan. “Air bersih adalah kebutuhan mendasar. Tirtanadi harus memastikan pelayanan ini berjalan maksimal, karena keberhasilan layanan publik adalah cerminan kemajuan Sumut,” tegasnya. (Agung)

Facebook Comments Box
Translate »