BI Rate Turun ke 4,75 Persen, Bank Diminta Pangkas Bunga Kredit untuk Pertumbuhan Ekonomi Nasional

BI Rate Turun ke 4,75 Persen, Bank Diminta Pangkas Bunga Kredit untuk Pertumbuhan Ekonomi Nasional

Blinkiss.id, Jakarta

Bank Indonesia (BI) resmi menurunkan suku bunga acuan (BI rate) sebesar 25 basis poin menjadi 4,75 persen.

Kebijakan ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional, sekaligus mengarahkan perbankan agar segera memangkas suku bunga kredit, Kamis (18/9/2025)

Hal itu ditegaskan Gubernur BI Perry Warjiyo bahwa perbankan harus menyesuaikan suku bunganya agar penyaluran kredit lebih optimal.

“Bank Indonesia memandang suku bunga deposito dan kredit perbankan perlu segera turun, sehingga dapat meningkatkan penyaluran kredit pembiayaan sebagai bagian upaya bersama dalam mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih tinggi,” ungkpa Perry dalam konferensi pers “Hasil Rapat Dewan Gubernur Bank Indonesia”.

Disampaikan Perry, bauran kebijakan Bank Indonesia terus diperkuat untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dengan tetap menjaga stabilitas perekonomian. Kebijakan moneter ditempuh melalui penurunan suku bunga BI-rate, stabilisasi nilai tukar rupiah, dan ekspansi likuiditas moneter.

Bank Indonesia juga terus memperkuat implementasi kebijakan insentif likuiditas makroprudensial (KLM) untuk mendorong pertumbuhan kredit atau pembiayaan perbankan.  

Hingga minggu pertama September 2025, total insentif KLM mencapai Rp 384 triliun. Secara sektoral, insentif KLM disalurkan kepada sektor-sektor prioritas yakni pertanian, real estate, perumahan rakyat, konstruksi, perdagangan dan manufaktur, transportasi, pergudangan, pariwisata dan ekonomi kreatif, serta UMKM, ultra mikro, dan hijau.

“Ke depan, kebijakan KLM akan terus diperkuat untuk mendorong pertumbuhan kredit atau pembiayaan perbankan melalui optimalisasi insentif pada sektor yang berkontribusi tinggi terhadap pertumbuhan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja serta selaras dengan program-program Asta Cita pemerintah,” sebut Perry. (JBR/15)

Facebook Comments Box

Agung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Translate »