24 November 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Family Gathering Bupati Samosir Bersama Kepala Desa/Lurah dan Camat

2 min read

Blinkiss.id, Samosir

Sebagai rasa kebersamaan semangat serta sinergitas untuk pembangunan di Samosir, Bupati Vandiko T. Gultom menggelar Family Gathering bersama Kepala Desa, Lurah dan Camat se-Kabupaten Samosir di Pantai Hotel JTS.

Hadir Sekdakab, Asisten Pemerintahan, Jajaran OPD serta undangan lainya, Minggu (23/6/2024).

Bupati Vandiko T. Gultom menyampaikan, melalui silaturahmi pemimpin di desa, kelurahan juga kecamatan untuk saling mengenal dan tegur sapa. “Kalaupun saya tidak bisa mengenal satu persatu jangan sungkan, jangan segan kita tegur sapa, mari semakin akrab satu sama lain. Hari ini tidak perlu atau formal-formal, manfaatkan sebagai keakraban keluarga,” ucap Vandiko.

Bupati mengajak seluruh kepala desa, lurah juga camat untuk menyatukan persepsi, bersinergi, melayani masyarakat yang tulus. Sebagai pelayan harus mampu menerima keluh-kesah karena mereka memang menaruh harapan kepada pemimpinnya.

Lanjut Vandiko, sebenarnya untuk menampung usulan masyarakat sudah dibuat bunga desa guna melihat secara langsung kondisi desa namun ada keinginan dari kepala desa untuk dapat bersilaturahmi bersama seluruh keluarga besar maka Family gathering digelar.

Sementara itu, Ketua APDESI, Raja Sondang Simarmata menyampaikan family gathering bertujuan menjalin kekompakan dari tingkat desa hingga ke 9 kecamatan untuk berdiskusi tentang program yang akan diusulkan ke Bupati. Saling terbuka, dekat pimpinan untuk menyampaikan apa diinginkan di setiap desa.

Menurutnya, para kepala desa juga perlu menjaga stabilitas di Samosir untuk mewujudkan yang lebih maju. “Saya percaya kades berjuang memajukan desa, tentu Bupati akan memperhatikan setiap aspek yang dibutuhkan desa”, pungkas Raja.

Ditambahkan Kepala Desa Pangaloan, Donal Lumban Raja, perlunya hubungan komunikasi yang baik antara kepala desa dengan Bupati. Untuk berharap dapat saling mengenal karakteristik.

Di sisi lain juga, berharap alat berat dapat lebih diintensifkan di siapkan pada setiap desa termasuk
BBM solar alat berat guna pemenuhan kebutuhan masyarakat. (R Simbolon)

Facebook Comments Box
Translate ยป