Anggota DPR RI Komisi XIII Kombes Maruli Siahaan Hadiri Panen Raya Semangka di Desa Klambir V

Deli Serdang BLINKISS – Anggota DPR RI Komisi XIII, Kombes (Purn) Dr. Maruli Siahaan, SH, MH, menghadiri acara Panen Raya Semangka yang berlangsung di lahan pertanian Desa Klambir V, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deli Serdang, Rabu (14/5/2025).
Kedatangan Maruli Siahaan didampingi oleh Bangun Taruli Siahaan, SE selaku Tenaga Ahli dan Ketua Relawan Palito, serta rombongan lainnya. Kehadiran mereka disambut antusias oleh sekitar 100 petani yang tergabung dalam kelompok tani setempat.
Acara diawali dengan sesi ramah tamah bersama para petani, dilanjutkan dengan kegiatan panen semangka secara langsung di lahan pertanian.
Dalam sambutannya, Maruli Siahaan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para petani yang telah menjadi garda terdepan dalam menjaga ketahanan pangan, khususnya di wilayah Deli Serdang.
“Saya sangat mengapresiasi para petani yang telah berperan penting dalam mendukung ketahanan pangan. Saya juga mendukung penuh program-program yang memperkuat sektor pertanian serta mendorong pemerintah pusat dan daerah agar lebih fokus pada peningkatan produksi dan kesejahteraan petani,” ujar Maruli.
Sebagai bentuk dukungan nyata, di akhir kunjungannya, Maruli memberikan bantuan bibit buah semangka kepada para petani binaan di Desa Klambir V.
Warga menyambut baik perhatian tersebut. “Kami sangat berterima kasih atas kehadiran Bapak Maruli Siahaan yang telah bersedia hadir dalam acara panen raya kami. Bantuan bibit semangka ini sangat berarti bagi kami,” ucap salah seorang petani.