Danramil 0201-02/MT Lakukan Silaturahmi ke Polsek Medan Timur, Perkuat Sinergi TNI-Polri

Medan, BLINKISS – Kapolsek Medan Timur, Kompol Agus M. Butar-Butar, S.H menerima kunjungan silaturahmi dari Danramil 0201-02/MT, Kapten Czi Soni Putra Ginting, beserta anggota di Mako Polsek Medan Timur, Jalan Jawa No.5, Kelurahan Gang Buntu, Kecamatan Medan Timur, Rabu (7/5/2025) sekitar pukul 14.00 WIB.
Dalam kunjungan tersebut, hadir sejumlah pejabat dari kedua institusi, di antaranya Kanit Reskrim Iptu Evan Lian Siahaan, SH; Kanit Intelkam Iptu Lamsihar Simanjuntak, SH; Panit Intelkam Ipda Krismanto Barus; Kasi Humas Aiptu M. Eddy Syahputra; serta personel TNI seperti Peltu Dicky A. Lubis dan Serka U. Hasibuan, SH.
Danramil Kapten Czi Soni Putra Ginting dalam sambutannya menyampaikan komitmennya untuk terus memperkuat kerja sama antara Koramil dan Polsek dalam menjaga kondusifitas wilayah, khususnya di Kecamatan Medan Timur.
“Sinergitas ini penting dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami berharap koordinasi dan komunikasi yang sudah terjalin baik ini dapat ditingkatkan,” ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Kompol Agus M. Butar-Butar mengapresiasi kunjungan tersebut dan menyebutnya sebagai bentuk nyata soliditas antara TNI dan Polri.
“Kami sangat menyambut baik kedatangan Danramil beserta jajaran. Ini menjadi semangat baru untuk terus memperkuat kolaborasi dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah kami,” ungkap Kompol Agus.
Kegiatan silaturahmi berlangsung dalam suasana penuh keakraban dan diakhiri dengan harapan agar sinergi antara TNI dan Polri semakin kuat demi terciptanya wilayah Medan Timur yang aman dan damai. Usai pertemuan, Danramil dan rombongan meninggalkan Polsek dalam situasi aman dan kondusif.