5 November 2025

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Karutan Menyapa Ajak Keluarga Warga Binaan Kolaborasi Dalam Memberikan Pembinaan Dan Bernyanyi Bersama Dengan Band Musik Hasil Pembinaan Saat Layanan Kunjungan Tatap Muka

Tanjung-blinkiss.id

Kepala Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tanjung, Raymon Andika Girsang, menyampaikan sejumlah imbauan penting kepada keluarga warga binaan pada saat kegiatan kunjungan warga binaan. Kegiatan ini bertujuan mempererat komunikasi antara pihak Rutan, warga binaan, dan keluarga mereka, sekaligus meningkatkan kesadaran akan pentingnya dukungan keluarga dalam proses pembinaan. Selasa (04/11/2025).

Bertempat di ruang kunjungan Rutan Tanjung, Karutan mengajak keluarga warga binaan untuk selalu memberikan dukungan moral, semangat, serta nasihat positif kepada warga binaan agar senantiasa berkelakuan baik selama menjalani proses hukum di Rutan. Karena bagaimana pun juga, dukungan dari keluarga sangat penting bagi warga binaan.

“Dukungan keluarga memiliki peran besar dalam membentuk perilaku warga binaan. Keluarga adalah lingkungan terdekat yang harus memberikan semangat, motivasi, serta dorongan moral agar warga binaan dapat menjadi pribadi yang lebih baik lagi. Selain itu, kami juga berharap agar keluarga tidak hanya hadir sebagai pengunjung, tetapi juga sebagai bagian penting dalam proses pembinaan, dengan terus memberikan nasihat, perhatian, doa, dan dukungan moral agar warga binaan mampu memperbaiki diri selama menjalani masa hukuman, ” ujar Raymon

Selain itu, Karutan juga menyampaikan betapa pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan di lingkungan Rutan dengan tidak melakukan pelanggaran dalam bentuk apa pun serta agar selalu mematuhi peraturan yang telah ditetapkan. Dengan menjaga ketertiban dan keamanan, diharapkan dapat menciptakan lingkungan dan situasi yang aman, kondusif serta nyaman di dalam Rutan.

Tidak hanya itu, beliau juga mengingatkan kepada warga binaan dan keluarga agar lebih peduli terhadap kondisi kesehatan dan kebersihan lingkungan Rutan. Ditekankan pula agar warga binaan tidak membuang sampah sembarangan serta melengkapi administrasi kesehatan seperti kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS), sebagai langkah antisipatif apabila diperlukan perawatan di rumah sakit.

Poin yang ingin saya sampaikan selanjutnya adalah saya ingin mengajak kepada warga binaan untuk selalu menjaga ketertiban dan keamanan di Rutan Tanjung ini. Karena dengan menjaga ketertiban dan keamanan, maka akan tercipta situasi yang aman dan kondusif. Selain itu, penting juga bagi kita untuk menjaga kebersihan bersama. Saya harap warga binaan tidak membuang sampah sembarangan dan selalu menjaga lingkungan tetap bersih. Dan saya himbau kepada warga binaan untuk memperhatikan kelengkapan administrasi kesehatan seperti kartu BPJS sebagai langkah antisipasi apabila sewaktu-waktu diperlukan perawatan di rumah sakit, dan bagi yang tidak memiliki kartu BPJS akan kami bantu proses pembuatannya” sambungnya.

Karutan juga memperkenalkan akun media sosial resmi dari Rutan Tanjung sebagai sarana informasi dan transparansi kegiatan pembinaan yang telah dilaksanakan. Melalui media sosial ini, keluarga diharapkan dapat terus mengikuti perkembangan kegiatan positif yang dilakukan warga binaan selama menjalani masa pembinaan.

Kemudian Karutan mengajak keluarga warga binaan untuk bernyanyi bersama menikmati hasil dari pembinaan band musik yang ada di Rutan Tanjung. Salah satu keluarga warga binaan mengungkapkan rasa terimakasihnya karena sudah memberikan perubahan yang nyata di Rutan Tanjung.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Karutan yang sudah membuat perubahan bukan hanya dari segi kebersihan dan kedisiplinan yang dirasakan oleh keluarga kami, tapi juga dari segi pembinaan yang semakin banyak. Kami pun saat berkunjung merasakan perubahan itu, tidak ada jarak antara petugas dengan kami selaku keluarga pada saat berkunjung seolah-olah kami datang kesini disambut seperti keluarga sendiri,” ucap keluarga warga binaan pada kesempatan ini.

Diakhir sesi Karutan mempersilahkan kepada keluarga warga binaan untuk menikmati dan merasakan pelayanan yang ada di Rutan Tanjung. “Step by step bapak ibu kita lakukan perubahan di Rutan Tanjung, ini bukan buat kami tetapi buat warga binaan kami semua buat Tabalong yang bersinar dan smart. Itulah bukti dari slogan kami Pemasyarakatan Pasti Bermanfaat Untuk Masyarakat dan Rutan Tanjung SarabaKawa,” ucap Raymon yang disambut tepuk tangan oleh semua orang.

Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan hubungan antara Rutan Tanjung, warga binaan, dan keluarga semakin harmonis, erat, serta mampu mendukung terciptanya lingkungan pemasyarakatan yang aman dan penuh semangat pembinaan.(yani)

Facebook Comments Box
Translate »