22 April 2025

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

OJK: Ekonomi Sumut dan Kredit Produktif Tumbuh Secara Signifikan

Blinkiss.id, Medan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sumatera Utara menegaskan sektor jasa keuangan di wilayah tersebut tetap menunjukkan ketahanan tinggi meskipun dihadapkan pada risiko ketidakpastian global.

Tren pertumbuhan kredit produktif yang terus meningkat menjadi indikator kunci kepercayaan dunia usaha terhadap prospek ekonomi daerah

OJK telah mencatat perekonomian Sumatera Utara (Sumut) tumbuh 5,03 persen sepanjang 2024, meningkat dari 5,01 persen pada tahun sebelumnya.

Pertumbuhan yang ditopang oleh ekspor komoditas unggulan seperti crude palm oil (CPO), karet, dan kopi, serta dukungan konsumsi pemerintah dan investasi.

Sektor jasa keuangan dinilai memainkan peran sentral dalam mendorong laju pertumbuhan tersebut. Penyaluran kredit, khususnya kredit produktif, menunjukkan tren akseleratif sejak akhir 2024 hingga awal 2025, didorong oleh pemulihan sektor riil dan optimisme dunia usaha.

“Tingkat non-performing loan (NPL) tetap rendah. Ini menunjukkan kualitas kredit masih terkendali, dan pelaku usaha semakin percaya diri berekspansi dengan dukungan perbankan,” tulis OJK lewat pernyataannya.

OJK menilai momentum ini menjadi landasan penting bagi keberlanjutan pertumbuhan ekonomi Sumut. Namun, kolaborasi lintas sektor tetap dibutuhkan untuk menjaga stabilitas dan memperluas dampak ekonomi, terutama bagi kelompok usaha kecil dan menengah.

Sebagai bentuk komitmen, OJK telah merancang sejumlah inisiatif strategis menargetkan perluasan akses pembiayaan bagi UMKM, penguatan inklusi keuangan di sektor pertanian dan pangan, hingga sinergi dengan proyek infrastruktur dan digitalisasi ekonomi.

“Kami berkomitmen mendukung program prioritas Pemprov Sumut, termasuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan,” ucapnya, Selasa (22/4/2025)

Ke depan, OJK menekankan pentingnya literasi keuangan yang lebih masif dan peran aktif lembaga keuangan dalam mendorong inovasi pembiayaan yang pro sektor produktif, sebagai kunci mendorong ketahanan ekonomi daerah dalam jangka panjang. (JBR/15)

Facebook Comments Box
Translate »