14 November 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Petugas Lapas Binjai Laksanakan Pengecekan Kotak Aduan

1 min read

Binjai-blinkiss.id
Kepala Seksi Adm. Kamtib, Serikat Sembiring, Kasubsi Poltatib, Abdurrahman Sirait, Kasubsi Keamanan, Samuel Silalahi, beserta staf Kamtib dan petugas pengamanan melakukan pengecekan dan membuka kotak pengaduan guna menindak lanjuti keluhan maupun saran baik dari Warga Binaan Lapas kelas IIA Binjai. Kamis, (31/10/2024).

Kegiatan ini bertujuan untuk sarana keterbukaan informasi publik terkhususnya bagi warga binaan yang merasakan langsung manfaat dari kebijakan dan pembinaan yang dilaksanakan didalam Lapas. Terbukanya ruang informasi bagi public berimplikasi pada transparansi kebijakan yang sedang berjalan dalam suatu instansi.

Kepala Lapas Kelas IIA Binjai, Anton Setiawan melalui Kasi Adm.Kamtib, Serikat Sembiring menyampaikan bahwa dengan adanya kotak pengaduan ini, semoga Lapas Binjai dapat terus meningkatkan pelayanan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan.

“Kami sampaikan kepada Warga Binaan agar tidak ragu menyampaikan segala permasalahan, keluhan, maupun saran secara langsung atau melalui kotak pengaduan yang tersedia di setiap blok hunian. Apapun permasalahannya, segara laporkan kepada petugas. Kami selalu siap untuk mendengarkan dan menindaklanjuti keluhan Warga Binaan,” ujarnya.

Pengecekan Kotak pengaduan dilakukan secara rutin agar secara berkala dapat dilakukan pembenahan jika terdapat aduan. (MG)
(Jefrhrp)

KemenkumhamRI

KamiPASTI

menpanrb

KumhamPasti

KumhamSemakinPASTI

ditjenpemasyarakatan

kumhamsumut

lapasbinjai

rbkunwas

PemasyarakatanPastiBerdampak

Humasbergerakbersama

Facebook Comments Box
Translate »