20 September 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Polres Samosir Ciptakan Keamanan di Pasar UtamaPangururan

2 min read

Blinkiss.id, Samosir

Sebagai upaya untuk menjamin keamanan serta kelancaran proses jual beli di Pasar Utama Samosir, Tim Polres Samosir terus melakukan patroli rutin.

Kapolres melalui Kasat Samapta AKP Tito Juardi, membentuk tim terdiri dari 5 anggota yang ditugaskan untuk menjaga stabilitas keamanan, khususnya saat hari-hari ramai di Samosir pada proses jual beli di pasar utama Onan Baru, Rabu (24/04/2024).

AIPDA B.A Simalango bersama Tim Ulubalang menjalankan patroli yang fokus pada Kecamatan Pangururan, terutama di sekitar Pasar Utama Samosir Onan Baru Desa Pardomuan I. Sebelumnya telah menerima arahan dari AKP Tito Juardi untuk bertindak dengan humanis dan menjaga citra positif Polri di masyarakat.

AKP Tito Juardi juga menekankan pentingnya memastikan keamanan objek vital, terutama dalam konteks pelaksanaan Pemilu yang berikan dampak langsung dari lokasi Pasar Onan Baru.

Sebagai tujuan utama menjaga kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman kepada pedagang dan pembeli, Tim Ulubalang melakukan patroli di jalur-jalur rawan macet serta mengatur lalu lintas di sekitar Pasar.

Patroli berhasil menjaga kelancaran arus lalu lintas dan mencegah gangguan keamanan di Pasar Onan Baru. Tim kemudian melanjutkan patroli jalan kaki di dalam pasar untuk mencegah tindak pidana seperti pencurian.

Selama patroli, Tim Ulubalang memberikan himbauan kepada masyarakat pedagang dan pembeli, termasuk juru parkir untuk menjaga ketertiban, pedagang dan pembeli untuk menjaga barang-barang berharga mereka, dan pengendara untuk mengurangi kecepatan di sekitar pasar. Mereka juga mengimbau para pedagang untuk menjaga kebersihan dan tidak membuang sampah sembarangan.

Selanjutnya patroli di lingkungan pasar selesai, dan Tim Ulubalang melanjutkan ke Kantor KPU dan Gudang Logistik Pemilu 2024 Kabupaten Samosir. Namun tidak ditemukan aktivitas mencurigakan, tetap melaksanakan patroli sebagai langkah preventif karena lokasi kantor KPU dan Gusang Logistik Pemilu yang dilalui kendaraan.

Tim Ulu Balang Standby di Sekitar Pasar Utama untuk pelaksanaan Patroli, gerak cepat apabioa terjadi gangguan kamtibmaa dan antispasi kemacwtan disaat arus keluar kendaraan disaat proses dagang usai di Pasar Utama.

Brigadir Vandu P Marpaung, Kasi Humas Polres Samosir, menyampaikan bahwa patroli Tim Ulubalang telah berhasil menciptakan suasana yang aman dan nyaman bagi pedagang dan pembeli di Pasar Onan Baru. Dengan kelancaran arus lalu lintas dan minimnya gangguan, mereka menegaskan komitmen untuk terus menjaga keamanan dan kelancaran proses jual beli, serta memastikan kelancaran pelaksanaan Pemilu 2024 di Samosir. (R Simbolon)

Facebook Comments Box
Translate ยป