23 November 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Polsek Medan Tuntungan Menyampaikan Pesan Kamtibmas Ke Warga Namo Gajah

1 min read

BLINKISS, Medan, 1 November 2024.

Personel Polsek Medan Tuntungan, Polrestabes Medan, melaksanakan giat sambang dan penyuluhan melalui Bhabinkamtibmas kepada warga Kecamatan Medan Tuntungan pada Jumat, 1 November 2024, pukul 00.31 WIB di Poskamling Griya Kencana, Jalan Bilik Kencana, Kelurahan Namo Gajah.

Kapolsek Medan Tuntungan, Iptu Eko Sanjaya, melalui Bhabinkamtibmas Aiptu Sij. Munthe, menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas. Ia mengimbau kepada orang tua untuk memastikan anak-anaknya sudah di rumah sebelum pukul 22.00 WIB untuk menghindari potensi menjadi korban kejahatan.

Dalam kesempatan tersebut, pihak Polsek juga mensosialisasikan bahaya penyalahgunaan narkoba. Masyarakat diingatkan untuk lebih waspada dan tidak terlibat dalam peredaran narkoba, serta memberikan penyuluhan tentang cara menjaga keamanan diri dan lingkungan.

Aiptu Sij. Munthe menekankan pentingnya menggunakan kunci ganda saat memarkir kendaraan untuk mencegah tindak kriminal 3C (Curas, Curat, dan Curanmor). “Keamanan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Mari kita saling menjaga,” ungkapnya.

Selain itu, untuk mempermudah komunikasi, Aiptu Munthe memberikan nomor HP/WA yang dapat dihubungi warga. Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk bersama-sama menciptakan suasana Pilkada 2024 yang damai dan aman. “Kita semua berperan penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing,” tambahnya.

Melalui kegiatan ini, Polsek Medan Tuntungan berharap dapat memperkuat kerjasama antara polisi dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua.

(Rait)

Facebook Comments Box
Translate ยป