Wakil Walikota Medan Terima Kunjungan Mahasiswa Teknik Industri dari ITBI Medan
1 min readBLINKISS.ID, Medan, 27 Agustus 2024 — Wakil Walikota Medan, H. Aulia Rachman, S.E., menerima kunjungan mahasiswa Teknik Industri dari Institut Teknologi dan Bisnis Indonesia (ITBI) Medan di kampus ITBI Medan, Jalan Sei Batang Hari No. 84a, Babura Sunggal, Kecamatan Medan Sunggal, Kota Medan, Sumatera Utara.
Pertemuan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi serta membahas pelantikan Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HIMTIN) yang akan datang. Hadir dalam pertemuan tersebut Penggerak HIMTIN Andrew William Pasaribu, Falensius Mendrofa, Ketua Anas Saputra, serta anggota mahasiswa Jogi Sinaga, Khairul Abdi, Timotius Halawa, dan Jonathan Panggabean.
Dalam kesempatan tersebut, H. Aulia Rachman menekankan pentingnya peran mahasiswa dalam memanfaatkan bonus demografi dan menjalankan aksi demonstrasi dengan jernih serta kritis. “Mahasiswa harus berpikir matang dan tidak terpengaruh oleh kepentingan pihak lain,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan mahasiswa untuk memastikan bahwa demonstrasi yang dilakukan berkualitas dan bertanya langsung kepada pemerintah mengenai kontribusi yang dapat diberikan kepada masyarakat. “Kami siap membantu dalam segala hal yang mampu kami lakukan,” tambahnya.
Wakil Walikota mengungkapkan rencana untuk mengadakan event kolaborasi dengan anak muda dan berkomitmen menjadikan Medan sebagai kota dengan satu data, sejahtera, dan terhubung. “Kami berkomitmen untuk menjadikan Medan lebih baik melalui berbagai inisiatif bersama,” katanya.
Ketua Himpunan Teknik Industri, Anas Saputra, berharap H. Aulia Rachman bersedia menjadi narasumber pada seminar dan pelantikan HIMTIN yang akan dilaksanakan pada bulan September 2024. (Jefri HRP)