25 November 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Wali Kota Binjai Hadiri Silaturahmi Alumni Pengajian Nurul Furqon

1 min read

Binjai-blinkiss.id

Wali Kota Binjai Drs. H. Amir Hamzah, M.AP menghadiri acara silaturahmi Alumni Pengajian Nurul Furqon, di Yayasan Nurul Furqon, Jumat (6/9). Pengajian ini dihadiri oleh Ahli Bait Ibu Yusrah, Ust. H. Nurben Tuah, Ust. Irfan Yusuf, S.Pd, para Ustadz, serta Alumni Nurul Furqon.

Pada kesempatan ini, Wali Kota Binjai mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh alumni Pengajian Nurul Furqon. Ia menilai tujuan utama penyelenggaraan pengajian adalah upaya untuk lebih meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Hidup manusia di dunia penuh dengan rintangan, ujian dan cobaan. Menghadapi itu semua, Islam telah mengajarkan, sebagai hamba Allah kita diwajibkan menghadapi segala macam ujian dan cobaan seberat apapun dengan istiqamah dan tetap bersyukur, senantiasa sabar, tegar dan tawakal. tetapi kita juga harus bekerja keras dan berikhtiar agar hidup kita menjadi lebih baik,” ungkapnya.

“Marilah dengan penuh kesadaran kita bekerja lebih keras lagi menjemput kemakmuran yang dijanjikan Allah dalam Al-Qur’an demi terwujudnya kesejahteraan rakyat secara keseluruhan khususnya di kota yang kita cintai ini,” tutupnya.
(Jefhrp)

@officialamirhamzah
@rizkystp
@sofyan Siregar

kotabinjai

binjaimajuberbudayareligius

Facebook Comments Box
Translate »