10 Januari 2026

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

Polsek Medan Timur Gelar Jumat Berkah di Masjid Al Muttaqin Kel. Glugur Darat I Kec. Medan Timur

Medan, BLINKISS-
Polsek Medan Timur Gelar Jum’at Berkah bertempat di Masjid Al Muttaqin, jalan Pasar 3, Linkungan 2, Kelurahan Glugur Darat I, Kecamatan Medan Timur, Jumat (9/1/2026), kegiatan ini dimulai pada pukul 09.30 Wib hingga selesai.

Dalam kegiatan tersebut hadir Kapolsek Medan Timur Kompol Agus M. Butar Butar SH,
Lurah Glugur Darat I Hasian Siregar SH,
Kanit Binmas Polsek Medan Timur Ipda Sagita Ifani Emri S.Sos, Panit Binmas Polsek Medan Timur Aiptu HR. Manurung,
Aiptu Aidil Syahbandi,
Aiptu H. Gurning,
Bhabinkamtibmas Kelurahan Glugur Darat I Bripka Y. Hasbi, Kasi Terantib Kelurahan Glugur Darat I Sabardi, dan
BKM Mesjid Al Muttaqin,
Ibu-ibu pengajian Masjid Al Muttaqin, serta Tokoh Masyarakat H. Satriya

Adapun kegiatan Jumat Barokah ini dilaksanakan setiap hari jumat oleh Jemaah Masjid Al Muttaqin. Adapun yang dibagikan berupa Bubur dan Mie goreng kepada warga dan pengguna jalan yang melintas dijalan pasar 3 Kelurahan Glugur Darat I, Kecamatan Medan Timur.

Kapolsek Medan Timur memberikan sumbangan kepada Pengurus dan mengajak anggota bersama-sama memasak dengan ibu-ibu pengurus pengajian Masjid Al Muttaqin, kemudian membagi hasil masakan untuk dibagi kepada warga ekonomi lemah yang sudah menunggu di depan Masjid.

Dalam kesempatan itu Kapolsek Medan Timur Kompol Agus Butarbutar juga menghimbau kepada Warga masyarakat agar selalu menjaga ketentraman dan agar mengingatkan anak-anak nya untuk tidak terlibat tawuran, narkoba dan apabila ada mengetahui tindak kejahatan dapat memghubungi call center Polri di 110

Pelaksanaan giat Jum’at Barokah berjalan dengan aman dan terkendali.**Erianto Ega

Facebook Comments Box
Translate »