17 September 2024

Blinkiss ID

Berita dan Video Kilat Terkini

PPS Desa Pematang Panjang Gelar Sosialisasi Bersama Para Kadus dan Perangkat Desa Tentang Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024

2 min read

BLINKISS. ID, Desa Pematang Panjang

Panitia Pemungutan suara (PPS) Desa Pematang panjang gelar sosialisasi bersama para Kepala Dusun dan perangkat desa Pematang panjang, di Aula Balai Desa Pematang panjang, Kecamatan Air Putih, Kabupaten Batu Bara, Senin, (6/11/2023).

Kegiatan ini turut dihadiri Ketua PPS Desa Pematang panjang Nardus Sinaga, Anggota PPS Pantas Sianturi, Anggota PPS Okto Gilbert Harianja, Sekretariat Boy Manurung, Marlon Sirait, Maria Gultom, Kepala Desa diwakili sekretaris Desa, para Kepala Dusun dan perangkat desa Pematang panjang.

Pada kesempatan ini, Ketua Panitia Pemungutan suara (PPS) Desa Pematang panjang Nardus Sinaga menyampaikan, ucapan terimakasih banyak kepada kepala desa Pematang Panjang yang diwakili sekretaris desa, para kepala dusun dan perangkat desa yang memberikan tempat dan meluangkan waktunya untuk hadir.

Tujuan kegiatan kita ini adalah Untuk menindaklanjuti surat Edaran Sekretaris Jenderal Komisi Pemilihan Umum Nomor : 11 Tahun 2023 Tentang Optimalisasi Pelaksanaan sosialisasi untuk Meningkatkan Partisipasi Masyarakat dalam Penyelenggaraan Pemilu Tahun 2024.

“Terkait hal diatas, Kami dari PPS Desa Pematang panjang mengharapkan kerja sama baiknya bapak/ibu kepala Dusun dan perangkat desa untuk mensukseskan penyelenggaraan pemilu tahun 2024 nantinya yang tinggal beberapa bulan lagi. Kiranya bapak/ibu kepala dusun mana tahu masih ada warganya belum terdata agar sesegera mungkin untuk melaporkan nya kepada kami, biar sesegera mungkin juga kami melaporkan nya ke PPK/KPU Batu Bara. Hanya para para kepala dusun lah yang lebih mengenal para warganya, “ujar Nardus.

Lebih lanjut nya, Anggota PPS Pantas Sianturi juga menyampaikan, hal yang sama disampaikan Ketua PPS. Kami mengharapkan kerjasama yang baik dengan para kepala dusun dan perangkat desa mohon kiranya membantu kinerja kami.

Untuk warna surat suara adalah pasangan calon presiden dan wakil presiden adalah warna abu abu. Calon Dewan Perwakilan Daerah (DPD) warna merah, calon DPR RI warna kuning, calon DPRD Provinsi warna biru, calon DPRD Kabupaten/kota warna hijau.

“Dan kiranya bapak/ibu para kepala dusun juga membantu kami dalam mengingatkan kepada warga nya untuk hadir ke TPS, Rabu 14 Februari 2024 menggunakan hak pilihnya, jangan sampai ada yang golongan putih(Golput). Sebab Pemilu itu dikatakan sukses adalah meningkatnya partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak suaranya atau hak pilihnya, ” ujar Pantas

Sementara itu, Anggota PPS Okto Gilbert Harianja juga menambah kan, sesuai aturan KPU penyelenggaraan itu independen atau netral, tidak boleh sebagai tim sukses salah satu calon atau sebagai juru kampanye dan tidak boleh anggota dari Partai.

“Dan warga nya yang belum terdaftar di Daftar Pemilih Tetap (DPT) boleh bapak/ibu kepala Dusun mencek nya di dptonline. kpu. go.id. Bila belum terdaftar segera laporkan kepada kami dan dibawah KTP dan kartu keluarga nya, “ujar okto.
(PS)

Facebook Comments Box
Translate »